(0362) 22248
putr@bulelengkab.go.id
Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang

KAJIAN PENYELENGGARAAN SISTEM DRAINASE DI KABUPATEN BULELENG

Admin putr | 19 Desember 2022 | 132 kali

Kajian Penyelenggaraan Sistem Drainase di Kabupaten Buleleng merupakan kerja sama antara Badan Penelitian Pengembangan dan Inovasi Daerah Kabupaten Buleleng dengan Fakultas Teknis Universitas Udayana.
Hasil Kajian diserahkan oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Buleleng didampingi Kepala Badan Penelitian Pengembangan dan Inovasi Daerah Kabupaten Buleleng pada hari Senin 19 Desember 2022 bertempat di Ruang Rapat Unit IV Setda Buleleng. Dalam arahannya Sekretaris Daerah Kabupaten Buleleng menekankan agar hasil kajian yang telah disusun bersama akademisi (Tenaga Ahli Peneliti) dijadikan dasar/acuan dalam menyusun strategi kebijakan maupun program kegiatan yang akan dilaksanakan.
Simpulan dalam Kajian Penyelenggaraan Sistem Drainase di Kabupaten Buleleng adalah adanya tumpang tindih fungsi saluran drainase dan irigasi, rendahnya kedisiplinan warga dalam pengelolaan sampah, dan lintas kewenangan dalam pengelolaan drainase. Pengelolaan drainase memerlukan kolaborasi dan sinergi dari semua stakeholder sesuai kewenangannya termasuk peran aktif masyarakat dan swasta.
Adapun peran aktif masyarakat dalam mendukung pengelolaan drainase antara lain Menyediakan sumur resapan sesuai dengan karakteristik kawasan, Mencegah sampah dan air limbah masuk ke saluran, Melakukan pemeliharaan dan pembersihan drainase lokal di lingkungannya, dan Mencegah pendirian bangunan di atas saluran dan jalan inspeksi,
Sedangkan peran aktif swasta dapat berupa Menyediakan sumur resapan/kolam tandon/kolam retensi di kawasan permukiman yang menjadi tanggung jawabnya, dan Melakukan pembangunan saluran dan bangunan pelengkap di kawasan permukiman yang terintegrasi dengan sistem drainase eksisting.